Motor matic di tanah air sudah menjadi kendaraan yang sangat digemari baik pria, wanita dan anak muda. Apalagi jika dilihat di daerah perkotaan, motor matic sudah menjadi alat transfortasi masal karena motor matic memiliki kemudah dan kenyamanan saat berkendara. Nah pada kesempatan kali ini penulis akan membahas artikel tentang Cara Mudah Mengatasi Bunyi CVT Motor Matic.
Namun motor matic sendiri memiliki kelemahan pada bagian CVT, biasanya jika CVT jarang dibersihkan atau di service akan menimbulkan suara berisik. Namun jika lama kelamaan tidak dibersihkan tentunya akan merusak part-part di dalamnya.
Biasanya suara bunyi dari CVT itu disebabkan banyak faktor, baik karena masa pakai atau memang jarang di service. Untuk itu penulis akan memberikan tips agar motor matic sobat bebas dari suara bunyi cricit, dan hal ini bisa sobat lakukan di rumah. Untuk langkah-langkahnya sobat bisa melihatnya dibawah ini.
Cara Mudah Mengatasi Bunyi CVT Motor Matic
Langkah-langkah :
- Vanbalt Rusak - Gejala yang sering terjadi terdapat pada bagain vanbalt, biasanya vanbalt sudah retak atau bagian sampinya sudah tipis sehingga tidak mampu menceengkram dan biasanya sudah mengeras. Untuk mengatasinya sobat bisa menggantinya namun jika dana belum ada sobat bisa mengakalinya dengan direndam cairan alkohol.
- Kampas Ganda - Yang kedua, hal ini juga bisa terjadi diakibatkan kampas ganda sudah habis namun sebelum sobat menggantinya ada baiknya dibersihkan dahulu. Namun jika masih keluar bunyi dan hentakan awal sudah lemah, penulis menyarankan supaya diganti dengan yang baru.
- Otomatis Puli Belakang - Gejala yang terjadi bisa diakibatkan otomatis puli belakang sudah kotor atau gemuknya sudah habis. Untuk itu sobat bisa membersihkannya dan jangan lupa dikasih gemuk. Namun unuk gemuknya sendiri tidak sembarangan, ada khusus untuk puli depan dan belakang.
- Rumah Loler dan loler - Untuk rumah loler dan lorelnya sendiri harus sering di cek, pada rumah loler sendiri harus di cek karna bisa jadi sudah tidak bagus lagi untuk di tempati lolernya, kalau udah tidak bagus lagi akan mengakibatkan lemah nya hentakan motor pada jalur lurus apalagi jalur tanjakan, dan untuk lolernya juga harus sering di cek, karna loler juga sangat mudah penyok-penyok itu pasti sangat berpengaruh pada kecepatan motor itu tersendiri,penulis menyarankan agar menggantinya agar motor sobat bisa kembali stabil.
- Karet Kampas Ganda- Nah untuk karet kampas juga sangat berpengaruh, karena kalau karet kampas ganda sudah rusak itu bisa mengakibatkan bunyi berisik. Untuk itu sobat bisa menggantinya namun jika susah mencari barangnya sobat bisa mengakali dengan selang bensin yang seukuran dengan karet kampasnya, intinya agar kampas gandanya tidak goyang-gayang.
Namun penulis sendiri menayarankan agar sobat rajin menservicenya secara berkala tentunya agar part di dalam CVT tetap prima. Mungkin itu sedikit artikel yang bisa penulis sampaikan dan jangan lupa baca artikel lainya seperti Penyebab dan Cara Cepat Mengatasi Lampu Motor Sering Mati atau Putus dan baca juga artikel tentang Penyebab dan Cara mengatasi Tarikan Gas Motor Terasa Berat dan Seret. Terimakasih
EmoticonEmoticon