Pada kesempatan kali ini penulis akan membahas artikel tentang Tips Membuat Suara Knalpot Standar Menjadi Ngebas. Untuk saat ini knalpot racing sudah menjadi hal yang umum digunakan baik dari harga ratusan ribu hingga jutaan namun tidak semua orang rela mengeluarkan uang hanya untuk sebuah knalpot.
Akan tetapi bukan hanya karena uang saja sesorang tetap menggunakan knalpot bawaan pabrik. Jika dilihat dari peraturan memang knalpot racing tidak boleh digunakan di jalanan umum. Back to tofik, nah jika sobat ingin menggunakan knalpot standar tapi ingin suaranya ngebas, penulis akan memberikan tipsnya dibawah ini.
Akan tetapi bukan hanya karena uang saja sesorang tetap menggunakan knalpot bawaan pabrik. Jika dilihat dari peraturan memang knalpot racing tidak boleh digunakan di jalanan umum. Back to tofik, nah jika sobat ingin menggunakan knalpot standar tapi ingin suaranya ngebas, penulis akan memberikan tipsnya dibawah ini.
Tips Membuat Suara Knalpot Standar Menjadi Ngebas
- Bobok Knalpot
Hal yang pertama, sobat bisa melakukan bobok pada knalpot bawaanya namun yang harus diperhatikan ketika ingin membobok knalpot, sobat wajib memikirkan dulu suara yang kaya gimana yang di inginkan. Karena biasanya ketika membobok knalpot ada dua pilihan, ada yang menggunakan gaswol ada yang tidak. Jika menggunakan gaslow suara lebih empuk dan ngebas namun ribetnya sobat mesti rajin mengganti gaslownya. Nah jika tidak menggunakan gaslow, sobat tidak perlu repot-repot menggantinya namun suara yang dihasilkan tidak begitu ngebas.
Pada umumnya di dalam Silencer knalpot standar pabrik mempunyai beberapa ruang yang dipisahkan oleh sekat-sekat yang berfungsi untuk meredam gelombang suara dari ledakan ketika terjadi proses pembakaran, agar bunyi knalpot tidak terlalu keras. Namun konsekuensinya adalah menimbulkan efek tendangan balik (back pressure) yang terlalu besar, sehingga performa mesin di putaran menengah sampai putaran tinggi menjadi kurang bertenaga.
Teknik modifikasi ini bertujuan untuk mengurangi efek tendangan balik tersebut, agar mesin mampu menghasilkan tenaga sampai putaran tinggi.
Silencer knalpot bawaan pabrik yang mempunyai 3 sekat. Untuk mengurangi efek tendangan balik tanpa harus membuat suara knalpot menjadi nyaring adalah dengan cara membobok habis sekat-sekat tersebut, kemudian membuat sendiri saringan knalpot yang bisa meredam suara tapi sekaligus membuat aliran gas buang menjadi lebih bebas hambatan, sehingga efek tendangan baliknya menjadi berkurang. Perlu diketahui, bahwa efek tendangan balik tetaplah diperlukan, kita hanya mengurangi saja, soalnya jika efek tendangan baliknya terlalu kecil akan membuat mesin kedodoran saat berputar di RPM rendah.
- Ganti Pipa Knalpot
Point ke dua, untuk memberikan hasil yang maksimal, setelah sobat membobok knalpot bawaanya sobat bisa sekalian mengganti pipa knalpotnya. Tujuannya mengganti pipa knalpot supaya sisa-sisa pembakaran lebih mudah keluar dan tenaga motor lebih maksimal. Namun untuk penggantian pipa knalpot ini mesti sobat perhatikan terlebih dahulu, jangan sampai pipa nya terlalu besar. So, sesuaikan dengan cc mesin sobat, biasanya untuk motor bebek 100cc-125cc cukup kita ganti dengan pipa yang berdiameter sekitar 2 mm lebih besar dari standarnya, sedangkan untuk motor sport sekelas Suzuki Satria FU sampai Honda Tiger bisa kita bikin lebih besar sekitar 3-4 mm dari standarnya.
Untuk pipa knalpot sendiri ada beberapa bentuk, misalnya bentuk C, bentuk leher Angsa dan masih banyak lainya. Atau kalo mau ada patokan sederhana, kita bisa menyesuaikan diameter pipanya dengan diameter klep buang/exhaust. Juga tak kalah penting adalah, membuat desain leher knalpot yang minim lekukan. Karena leher knalpot yang mempunyai banyak lekukan atau lekukannya terlalu tajam mengakibatkan efek tendangan balik menjadi terlalu besar, sehingga proses scavenging ketika momen overlapping berlangsung diputaran tinggi menjadi kurang optimal
Untuk membobok knalpot memang sudah ketinggalan jaman, sebab untuk saat ini banyak sekali keluar produk knalpot racing yang memiliki bentuk seperti knalpot standar. Akan tetapi jika sobat menginginkan hasil yang sesuai dengan keinginan lebih baik bobok sendiri. Apalagi jika ingin menghemat, bobok knalpot menjadi pilihan bijak.
Ok sob mungkin itu sedikit artikel tentang Tips Membuat Suara Knalpot Standar Menjadi Ngebas dan semoga artikel kali ini bermanfaat. Jangan lupa baca artikel lainya, seperti Cara Mudah Menaikan Tenaga Motor Tanpa Bore Up Aman Untuk Harian dan baca juga artikel tentang Cara Mengatasi Shockbreaker Depan Keras dan Cara Mudah Memperbaikinya. Terimakasih
EmoticonEmoticon